Jelang KLB, Kelompok 85 Minta Seluruh Exco PSSI Diganti

“Kami menginginkan KLB santun, bermartabat dan menghindari hal-hal bersifat deadlock atau chaos. Karena sejak awal, 3 Mei lalu, tujuan Kelompok 85 adalah perubahan sepak bola yang lebih baik,” ucap Gusti.

Dari total 92 anggota K85 yang terdaftar, hanya 17 klub yang hadir dalam pertemuan tadi. Berikut sikap Kelompok 85 jelang KLB PSSI:

1. Setuju pada penunjukkan Hinca Panjaitan sebagai Acting President PSSI hingga Kongres selanjutnya.

Baca Juga :  Bambang Pamungkas Resmi Jadi Manajer Persija Jakarta

2. Menuntut pergantian seluruh anggota Exco, bukan mencari tiga nama yang diperlukan untuk mengisi kekosongan.

3. Mendesak untuk memajukan jadwal KLB selanjutnya. Seperti yang diketahui, PSSI hanya memberikan tenggat waktu hingga 31 Oktober 2016 agar KLB dilangsungkan.

4. Mengawal PSSI agar tidak melanggar electoral code. K85 tetap dalam posisi menunggu hingga saat ini, sebesar apa perubahan dalam electoral code ini.

Baca Juga :  Dihajar Tagar "Makassar Juga Indonesia", Menpora: Jangan Dibesar-besarkan

5. Menyiapkan enam nama untuk menjadi anggota Komite Pemilihan yang diketuai Agum Gumelar.

6. Menyetujui penunjukkan Erick Thohir sebagai Ketua Komite Banding Pemilihan dan memberikan hak kepada Erick untuk memilih anggotanya.(lip6)