PSSI Pastikan Tetap Gelar Kongres Pemilihan Di Makassar

Kabarin.co – PSSI akhirnya tetap memutuskan menggelar Kongres Pemilihan untuk ketua umum dan anggota Komite Eksekutif (Exco) periode 2016-2020 di Makassar, 17 Oktober nanti. Hal itu dipastikan anggota Exco PSSI Tonny Aprilani.

“Sampai detik ini, saya barusan bicara dengan sekjen PSSI, keputusan final tetap di Makassar. Sekjen pun barusan sudah komunikasi lagi dengan AFC dan FIFA mereka positif akan hadir di Makassar tanggal 15 Oktober,” kata Tonny, kepada wartawan.

Baca Juga :  PSSI Untuk Pertama Kalinya Menggelar Kompetisi U-16 di Depok

“Menurut FIFA, kalau ini diubah lokasi kongresnya, itu akan menyalahi aturan dan statuta,” tambahnya.

Menurut Tonny, jika lokasi kongres itu diubah, secara tatawaktu tak mencukupi atau sesuai dengan Statuta PSSI. Di mana pada pasal 28 ayat 2 Statuta PSSI disebutkan “Komite Eksekutif menentukan tempat dan tanggal kongres.

Para anggota akan diberitahukan mengenai hal tersebut secara tertulis dalam waktu selambat-lambatnya 8 (delapan) minggu sebelumnya.”

Baca Juga :  Akhirnya Kemenpora Keluarkan Surat Rekomendasi, Kongres PSSI Digelar di Jakarta!

“Jadi kesulitan PSSI sebenarnya di situ. Kami juga tidak ingin bertolak belakang atau berseberangan dengan Pemerintah. Namun jika kami melakukan itu, akan bertentangan dengan statuta, yang nantinya bisa berimbas pada sanksi FIFA,” jelasnya.