Preview: Inter Milan vs AC Milan, Epesode Pertama “Derby Tiongkok”


kabarin.co – Hanya sekitar 48 jam sebelum pertandingan derby della Madonnina, AC Milan menuntaskan proses akuisisi saham mayoritas klub dari Fininvest (perusahaan milik Silvio Berlusconi) ke Rossoneri Sport Lux (miliki konsorsium asal Tiongkok), sehingga mereka resmi mengikuti langkah Inter Milan yang melepas saham mayoritas ke konsorsium Tiongkok Juni silam.

Dan mungkin kebetulan dengan kedua pemilik klub berasa dari Tiongkok, pertandingan ini akan digelar lebih ‘pagi’ dari biasanya demi fans dari Asia. Untuk pertama kali dalam sejarah pertemuan antara Inter dan Milan di Serie A akan dilangsungkan saat makan siang waktu setempat, atau pada awal malam hari di wilayah Asia. Tepatnya Sabtu (15/4) pukul 17.30 WIB.

Baca Juga :  Apa Yang Salah Dari Strategi Arema FC Musim Ini (?)

Inter dan Milan menjalani tren yang bertolak belakang jelang derby, Nerazzurri yang bertindak sebagai tuan rumah sedang melalui periode buruk. Untuk pertama kali sejak Stefano Pioli datang ke Giuseppe Meazza, Inter menderita dua kekalahan beruntun di Serie A Italia – dan bahkan gagal meraih kemenangan dalam tiga laga terakhir.