Tak Lagi Bertele-tele, BOPI Resmi Keluarkan Rekomendasi Liga 1

kabarin.co – Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI), tanpa bertele-tele seperti yang sudah-sudah, akhirnya resmi memberikan rekomendasi untuk bergulirnya Liga 1. Surat rekomendasi tersebut pun sudah dipegang oleh PT Liga Indonesia Baru (LIB) setelah melakukan pertemuan dengan BOPI di kantor Kemenpora, Kamis (13/4).

Ketua umum BOPI Noor Aman, menyatakan PT LIB mesti melengkapi sejumlah persyaratan yang belum diselesaikan. Sebab, ia menuturkan sejauh ini baru 90 persen saja dokumen-dokumen yang diserahkan kepada pihaknya.

“Ini baru sekitar 90 persen dan sisanya harus segera dilengkapi. Kalau semua persyaratan PT LIB sudah terpenuhi,” kata Noor Aman, seperti dilangsir goal.com Indonesia, Kamis.

Sementara itu, direktur utama PT LIB Berlinton Siahaan, mengatakan akan langsung melaporkan hal ini kepada seluruh klub dan juga PSSI. Itu dilakukan supaya seluruh peserta mengetahui kabar baik yang baru didapatkan itu. “Hari ini ada owner meeting dan kami dari sini langsung ke sana,” ujarnya.

BOPI juga memastikan klub tidak boleh memainkan pemain asing di Liga 1 yang Kartu Izin Tinggal Sementara (KITAS) yang sedang diproses. Menurut Noor Aman, PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi telah mau dengan kesepakatan tersebut. Sebab, ini sudah tertera dalam surat rekomendasi yang dikeluarkan oleh BOPI.

Oleh karena itu, bila ada klub yang masih berani dengan menurunkan pemain yang tanpa KITAS, maka akan dikenakan sanksi. Namun, Noor Aman belum menyebutkan hukuman yang dimaksud tersebut seperti apa. “Meski status KITAS sedang diproses, pemain asing tetap tidak boleh diturunkan,” kata Noor Aman.

Pernyataan senada juga disampaikan CEO PT LIB Risha Adi Widjaya. Menurutnya, tanpa adanya KITAS klub dilarang memainkan pemain asing tersebut.

“Pastinya PT LIB juga tidak akan mengesahkan pemain asing yang belum memiliki KITAS. Jadi otomatis pemain asing itu tidak bisa diturunkan,” ucapnya.

Dijadwalkan kompetisi sepakbola kasta tertinggi di Tanah Air tersebut akan bergulir pada 15 April 2017. Di mana ada dua pertandingan yang bermain di hari itu yaitu Barito Putera kontra Mitra Kukar dan Persib Bandung melawan Arema FC.(*)