Minangkabau Cup 2017: ‘Derby Pikumbuah’ Panaskan Grup A

kabarin.co – Putaran final Minangkabau Cup 2017 untuk Grup A segera bergulir di Stadion Singa Harau, Sarilamak, 50 Kota, Minggu (19/3) ini. ‘Derbi Pikumbuah’ menjadi laga pembuka yang menarik, ketika tuan rumah yang juga juara Kabupaten 50 Kota, Kecamatan Guguak bentrok dengan tetangga mereka dari Payakumbuh, Payakumbuh Barat.

Laga dua tim bertetangga ini menjadi derbi menarik. Hasilnya dipastikan menyodorkan gambaran siapa yang punya peluang besar menjadi pewakil Grup A ke medium 16 Besar nantinya. “Partai heboh dalam laga pembuka,” kata Yulius Dede, PP Nasional yang mengawal Technical Meeting di Kantor Wakil Bupati 50 Kota, Sabtu siang.

Tapi, meski diprediksi heboh, suasana kekeluargaan benar-benar mencuat dalam pertemuan teknis kemarin. Antara lain hadir Askab 50 Kota, Wakil Bupati 50 Kota, Askab Pasaman, Dispora Pasaman dan 50 Kota, wasit, tim medis, tim keamanan, serta manajer tim dan ofisial dari semua kontestan yang menghuni Grup A ini.

Satu cermin penting adalah jamuan sangat akrab penuh persahabatan dari tuan rumah. Bahkan, Wakil Bupati 50 Kota, Ferizal Ridwan berjanji menyiapkan penginapan gratis untuk semua tim plus perangkat pertandingan di Hotel Sago. “Luar biasa memang,” puji Yulius Dede, Ketua Bidang Pertandingan PanPel Minangkabau Cup 2017.

Grup A, selain dihuni Guguak dan Payakumbuh Barat, juga ada Rao Utara dari Kabupaten Pasaman. Rao Utara sendiri akan tampil perdana Senin (20/3) sore kontra Payakumbuh Barat. Hari terakhir, Selasa (21/3), Guguak bentrok dengan Rao Utara.

Dua dari tiga tim ini akan lolos ke perdelapan-final yang dimainkan 6 dan 16 April nanti. Juara dan runner-up dari Grup A ini akan ketemu runner-up Grup D yang kemungkinan diisi Ampek Nagari (Agam) atau Lembah Malintang (Pasaman Barat).(Ril-RMO)