Rilis Bulan Depan, Asus ZenFone 6 Dibekali Snapdragon 855

kabarin.co – Jakarta, Asus dikabarkan akan meluncurkan Asus Zenfone 6 di Valencia bulan depan. Menurut laman gsmarena, Rabu, 3 April 2019, Asus Zenfone 6 sudah muncul di daftar Geekbench dengan nomor model ASUS_I01WD yang dipersenjatai chip Snapdragon 855.

Dengan hasil skor AnTuTu 363.172, nilai tersebut mirip dengan yang dicapai Xiaomi Mi 9 dan vivo IQOO yang muncul pada Maret lalu. Keduanya juga memiliki chipset unggulan yang sama, besutan Qualcomm.

Rilis Bulan Depan, Asus ZenFone 6 Dibekali Snapdragon 855

Smartphone Asus Zenfone 6 tampaknya menggunakan layar 2340 × 1080 piksel dan dilengkapi GPU Adreno 640. Info baru adalah bahwa ponsel ini akan memiliki resolusi Full HD + dan aspek rasio 19,5: 9. Smartphone itu akan menjalankan sistem operasi Android Pie atau 9.0.

Baca Juga :  Resmi Diluncurkan di Indonesia, Ini Harga Luna X Prime

Selain itu, chip tersebut akan didampingi dengan RAM 6GB dan ruang penyimpanan 128GB (tapi varian 64GB juga tersedia).

Dari segi kamera, ZenFone 6 akan memiliki kamera belakang 48MP dan juga sensor yang sama untuk selfie. Kemungkinan ASUS akan menggunakan sensor gambar Sony IMX586 yang lebih baik atau Samsung GM1.