Ashanty Berhasil Lolos Dari Penipuan Calon Pembeli Rumahnya

kabarin.co, Jakarta – Ashanty dan Anang Hermansyah kini bisa bernapas dengan lega. Hal itu dikarenakan Ashanty dan Anang yang berhasil lolos dari penipu dari calon pembeli rumahnya.

Dalam beberapa kesempatan, Ashanty memang pernah menyebut rumah mewahnya di kawasan Cinere sudah laku oleh seorang pengusaha asal Jember. Tapi ternyata sang calon pembeli adalah seorang penipu kelas kakap.

Kejadian itu dibagikan Ashanty dalam Instagram miliknya. Dalam kesempatan itu, Ashanty mengatakan sangat bersyukur karena belum menyerahkan sertifikat rumah yang ditempatinya itu.

Baca Juga :  Ashanty Mengaku Sudah Buat Surat Wasiat untuk Anak-Anak

Ashanty Berhasil Lolos Dari Penipuan Calon Pembeli Rumahnya

“Guys, aku mau share sesuatu tlg kalian hati2 banget yaa!! Sekarang ini lagi banyak banget penipuan dan modus nya macem2 banget.. aku kebetulan kemaren 6 bulan jual rumah tapi santai, tiba2 ada suami istri dateng mau bayar rumah kita, tanpa nawar, bahkan semua pajaknya dia yg bayar, ngaku orang Jember keturunan Malaysia,” buka Ashanty dalam Intagram miliknya.

Baca Juga :  Ashanty Akan Laporkan Jerinx 'SID' ke Polisi

Ternyata sejak kedatangannya, Anang mengaku sudah curiga dengan orang-orang tersebut. Tapi tidak dengan Ashanty. Ashanty begitu menerima sang calon pembeli.