Mau Cari Menu Berbuka Sehat? Yuk Cobain Menu Andalan Kafe Kitapunya

Kabarin.co, Padang– Setiap Ramadan, tempat dan menu berbuka menjadi incaran umat Islam. Terutama untuk menu yang bisa melepaskan dahaga dan rasa lapar setelah menahan seharian.

Ramadan 1443 tahun ini, Cafe Kitapunya kembali menyediakan aneka paket berbuka yang mengenyangkan, sehat, dan tentu juga tersedia aneka minuman segar.

Paket menu berbuka Cafe Kitapunya di antaranya, nasi ayam rica plus minuman segar dibandrol Rp28 ribu per paket. Nasi ayam geprek plus minuman segar Rp28 ribu per paket, dan pisang santan Rp15 ribu per paket.

Baca Juga :  Universitas Ekasakti Berbenah, Andi Syarum Susun Program Magister dan Doktoral

“Pisang santan ini bisa masuk menu sehat untuk mereka yang tidak mengkonsumsi nasi atau  vegetarian, sebab komposisinya terdiri dari pisang, roti kering diberi kuah santan dengan gula pasir,” terang Yuke, Owner Kafe Kitapunya, Minggu (3/4/2022).

Dia mengungkapkan, saat ini Cafe Kitapunya punya dua cabang, yakni di Rajo Corner Jalan Batang Anai  Raden Saleh atau di depan Dinas Kehutanan Sumbar, dan di kawasan GOR Haji Agus Salim Padang tepatnya di depan Lontong Mama Bet atau belakang lapangan voli.