Pengusungan Capres-Cawapres PKB-Gerindra Ditentukan Prabowo-Muhaimin

Kabarin.co -Ketua DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Daniel Johan mengungkapkan, keputusan pengusungan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) koalisi PKB-Gerindra tetap diputuskan oleh ketua umum masing-masing.

Hal itu tak berubah, meskipun nantinya anggota koalisi bertambah. “Yang lain ngikut, tapi persoalan apa yang diputuskan oleh kedua ketua umum ini kita ikuti,” ujar Daniel ditemui di wilayah Tambora, Jakarta Barat, Rabu (18/1/2023) malam.

Ia menegaskan, sejauh ini figur capres atau cawapres dari koalisi PKB-Gerindra tak lepas dari Prabowo Subianto dan Muhaimin Iskandar.

Baca Juga :  Gerindra Klaim Ditawari Kursi Menteri hingga Wantimpres

Namun demikian, ia tak menutup kemungkinan muncul figur lain, bergantung keputusan kedua tokoh tersebut. “Tapi kalau ada kejutan di luar dua nama itu, ya kita tunggu. Sebab yang memutuskan dua ketua umum ini,” papar dia.

Di sisi lain, Daniel mengungkapkan, masih terbuka kemungkinan PKB bekerja sama dengan PDI-P. Tentunya, jika capres yang diusung partai banteng itu dinilai cocok dengan PKB.

Baca Juga :  Arief Poyuono Blak-blakan Gerindra Minta Jatah 5 Menteri ke Jokowi

“Segala kemungkinan ada. Cair sih enggak ya, tetapi kan politik itu seni kemungkinan,” tutur dia. “Meskipun kita solid, tapi kita tidak tahu sebelum nanti pada hari H-nya mengajukan (capres) ke KPU, dan ditetapkan,” ujarnya.