Dapat Cipratan Rp 122 Triliun dari Elon Musk, Pria Asal Indonesia Ini Mendadak Tajir Melintir

kabarin.co – Jakarta, Mungkin nama Leo Koguan masih asing bagi masyarakat Indonesia, Diketahui seorang pria kelahiran Indonesia berkebangsaan Amerika Serikat berhasil kecipratan cuan dari Elon Musk.

Hasilnya, cuan itu membuat harta Koguan meningkat jadi Rp 122 triliun.

Dinukilkan dari detikcom Koguan diketahui merupakan fans berat Elon Musk yang mempertaruhkan hartanya pada Tesla.

Di awal pandemi COVID-19 atau Maret 2020 lalu, dia hampir bangkrut ketika pasar ekuitas jatuh.

Baca Juga :  Indonesia U-23 Buta Kekuatan UEA

Saat itu, Leo Koguan menjual sebagian besar portofolio sahamnya. Saham-saham miliknya yang dijual antara lain Baidu, Nvidia, China Mobile, dan Nio. Hasil penjualan saham itu kemudian digunakannya untuk membeli saham Tesla, untuk investasi jangka panjang di masa pandemi.

Hasilnya, sejak 1 Maret tahun lalu, saham Tesla telah meroket lebih dari 1,440%. Leo Koguan juga mengatakan bahwa pada saat ini 100% portofolionya terdiri dari saham Tesla.

Baca Juga :  Warga Jakarta Diminta Waspada Hadapi Cuaca Buruk

Selain itu, dilansir dari dokumen bank yang dibagikan kepada Forbes, per 24 September, Koguan memiliki 6,3 juta saham Tesla dan lebih dari 1,8 juta opsi panggilan Tesla dalam bentuk uang.