45 Orang Anggota DPRD Kota Padang Periode 2024-2029 Resmi Dilantik

Pengucapan Sumpah Janji Anggota DPRD Kota Padang periode 2024-2029, Rabu (14/8/2024).

Padang, kabarin.co – DPRD Kota Padang menggelar rapat paripurna dalam rangka Pengucapan Sumpah Janji Anggota DPRD Kota Padang periode 2024-2029, bertempat di ruang sidang utama Lt. 2 gedung DPRD Kota Padang jalan Bagindo Aziz Chan Kelurahan Sungai Sapih Kecamatan Kuranji Kota Padang, Sumatera Barat, Rabu (14/8/2024).

Rapat paripurna tersebut dipimpin langsung Ketua DPRD Kota Padang Syafrial Kani didampingi Wakil Ketua Ilham Maulana dan Sekretaris DPRD Kota Padang Hendrizal Azhar serta dihadiri oleh anggota DPRD Kota Padang, baik yang lama maupun yang akan dilantik.

Baca Juga :  Verry Mulyadi: IOF Harus Ikut Bangun Pariwisata

Pada kesempatan itu, juga hadir Pj Walikota Padang Tuanku Sutan Andree H Algamar, Pj Sekdako Yosefriawan, Kepala OPD, unsur Forkopimda dan keluarga anggota dewan yang akan dilantik.

Pelantikan ini berdasarkan Keputusan Gubernur Sumbar Nomor 171/575 tahun 2024 tentang Peresmian Pemberhentian dan Pengangkatan Anggota DPRD Kota Padang.

Pimpinan sementara DPRD Kota Padang dijabat oleh Ketua Muharliyon dan Wakil Ketua Mastilizal Aye.