Jokowi Resmi Lantik Idham Azis Menjadi Kapolri

kabarin.co – Jakarta, Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi melantik melantik Idham Azis menjadi Kapolri. Pelantikan digelar di Istana Negara pada Jumat pagi ini. Pelantikan sekaligus menaikkan pangkat Idham Azis menjadi perwira tinggi polisi berpangkat jenderal.

Pelantikan berlangusng pukul 09.30 WIB, Jumat (1/11/2019). Sejumlah pejabat negara dan anggota Kabinet Indonesia Maju periode pemerintahan 2019–2024 turut menghadiri pelantikan ini.

Jokowi Resmi Lantik Idham Azis Menjadi Kapolri

“Saya dalam menjalankan tugas jabatan akan menjunjung tinggi etika jabatan, bekerja dengan sebaik-baiknya, dan dengan penuh rasa tanggung jawab, bahwa saya akan menjunjung tinggi Tribrata,” kata Idham ketika mengucapkan sumpah.

Tampak pula sejumlah anggota parlemen yang di antaranya Ketua DPR Puan Maharani dan Ketua MPR Bambang Soesatyo.

Setelah resmi melantik Idham Azis, Presiden Jokowi langsung menyematkan bintang kenaikan pangkat. Ia juga memberikan selamat.

Idham Azis sendiri sebelumnya sudah melalui uji kepatutan dan kelayakan di Komisi III DPR. Hasil tes tersebut juga telah disahkan dalam rapat paripurna DPR.

Idham Azis merupakan pria kelahiran Kendari, Sulawesi Tenggara. Ia adalah lulusan Akademi Kepolisian tahun 1988.

Presiden Jokowi menunjuk Idham Azis setelah Jenderal Tito Karnavian ditunjuk menjadi menteri dalam negeri di Kabinet Indonesia Maju periode pemerintahan 2019–2024. (epr/oke)

Baca Juga:

DPR Resmi Tetapkan Idham Azis sebagai Kapolri

Kapolri Tunjuk Kapolda Metro Irjen Idham Azis Jabat Kabareskrim

Irjen Idham Aziz Resmi Jadi Kapolda Metro Jaya