Kasus yang menimpa Sisca itu kabarnya sudah memasuki persidangan yang keempat. Baru-baru ini curhatan hati Sisca juga sempat dibagikan ulang oleh akun @save_siscadewi_scadew. Dalam tulisannya ia menegaskan jika pernikahan itu benar-benar terjadi. Bahkan ia siap mengungkap semuanya di persidangan nanti.
“Pernikahan itu benar adanya terjadi. Semua yang kami jalani karena saling cinta dan menyayangi. Tidak ada keterpaksaan, pengancaman, ataupun pemerasan,” ujar dia. “Saya akan terbuka di persidangan walaupun sejuta fitnah, teror dan kezaliman menghadang. Tidak menyurutkan saya untuk mengungkapkan fakta yang sebenarnya.”
Sisca juga meminta doa agar diberikan kekuatan dan persidangannya berjalan lancar. “Mohon doanya semoga saya kuat dan sabar menghadapi ujian fitnah dan teror ini. Saya yakin Allah tidak pernah tidur.” tutup Sisca.
Sementara itu, hingga kini kabar pernikahan Sisca dengan anggota kepolisian tersebut masih belum bisa dikonfirmasi. Pihak kepolisian sendiri juga masih belum memberikan pernyataan apapun. Bahkan identitas pria yang disebut sebagai suaminya juga belum diketahui. (epr/wk)