kabarin.co – Jakarta, Baru-baru ini Hotman Paris Hutapea memberikan pengakuan yang cukup mengejutkan publik. Sang pengacara kondang tersebut mengakui pernah memacari seorang pedangdut berinisial BN.
“Ada penyanyi dangdut, tapi namanya gue enggak bisa sebut. Inisialnya deh BN.” jawab Hotman Paris, dalam tayangan Hotman Paris Show, Rabu (5/2).
Hotman Paris Ngaku Pernah Pacari Pedangdut BN, Bella Nova Buka Suara
Tak sedikit pihak meduga bahwa pedangdut berinisial BN yang dimaksud Hotman adalah Bella Nova.
Dikutip dari Insertlive pada Kamis (6/2) Bella Nova membantah kabar tersebut. Pelantun Ikan Asin ini menyebut hubungannya dengan Hotman hanya sebatas adik-kakak saja.
“Hah, waduw bukan aku kali ah. Salah alamat itu abang. Abang Hotman mah abang aku. Aku enggak mungkin pacaran,” ujar Bella Nova kaget.
Bella Nova juga menyebutkan mungkin saja inisial itu adalah pedangdut lain.
Menurut Bella Nova, acara Hotman tersebut banyak mendatangkan pedangdut sebagai bintang tamu.
“Banyak ah (wanita inisial BN). Emang aku doang? Kan di acaranya bang Hotman juga kebanyakan pedangdut semua tahu, enggak aku doang,” tambahnya.
Kendati demikian, Bella tak menampik bahwa dirinya dan Hotman sempat menjalin komunikasi dengan sang pengacara kontroversial.
Komunikasi tersebut, kata Bella, sebatas berbagi berkabar saja.
“Ya komunikasi sekedar nanya kabar, tapi enggak lebih. Kalau aku pernah jalan pasti udah ketangkep, ketahuan (difoto akun gosip). Aku cuma ketemu di lokasi syuting aja,” paparnya.
Sebelumnya, Melaney Ricardo yang merupakan co-host membeberkan tipikal wanita idaman Hotman Paris.
Dia menyebutkan bahwa sebaiknya wanita cantik dan putih lebih baik menghindar dari Hotman karena bisa dipacari.
“Buat cewek yang putih yang merasa cantik kalau elu ada masalah hukum enggak usah sama dia, ih dimakan,” tukas Melaney. (epr/ins)
Baca Juga:
Hotman Paris Ngaku Pernah Pacaran dengan Penyanyi Dangdut Berinisial BN
Diungkap Nikita Mirzani, Sajad Ukra Sebut Hotman Paris Germo