Selama 2 Tahun Melawan Kanker, Istri John Travolta Meninggal Dunia

kabarin.co, Jakarta – Kelly Preston, istri John Travolta, meninggal dunia di usia 57 tahun. Ibu dua anak itu berpulang setelah dua tahun berjuang melawan kanker payudara.

Kabar kematian Kelly Preston disampaikan perwakilan keluarga Preston dan dirilis People. Tak banyak yang tahu soal penyakit kanker yang dideritanya karena memang tak diungkap ke publik.

Selama 2 Tahun Melawan Kanker, Istri John Travolta Meninggal Dunia

“Memilih melawan kanker secara tertutup, dia telah menjalani perawatan medis selama beberapa waktu, didukung keluarga dan teman terdekat,” kata perwakilan keluarga.

“Keluarganya meminta pemahaman kalian karena memerlukan privasi untuk saat ini,” tuturnya.

Baca Juga :  Suami Meninggal Rumah Disita, Pedagang Lontong Bersyukur Terima Bantuan Andre Rosiade

Kelly Preston mengarungi bahtera rumah tangga dengan John Travolta selama 29 tahun. Dari pernikahannya, mereka dikaruniai tiga orang anak, Jett, Ella, dan Benjamin. Putra mereka, Jett, meninggal dunia di usia 16 tahun pada Januari 2009 saat berlibur di Bahama.