Rahasia dan Sejarah Tanda “Hollywood”

Parahnya lagi pada tahun 1976, mahasiswa dari sebuah kampus menjarah beberapa tanda dan membuat tulisan ‘Hollywood’ menjadi ‘Hollyweed’.

Akhirnya, pada Agustus 1978, bagian tenggara dihancurkan sehingga membuat ikon yang telah tua ini benar-benar hancur selama tiga bulan. Sampai akhirnya kemudian dibangun ikon baru dari beton dan besi yang berhasil diresmikan.

Tak hanya sejarahnya saja yang mengejutkan, tapi ternyata ikon satu ini juga memiliki dampak yang sangat besar sebagai pintu gerbang ke Tinseltown.

Baca Juga :  Banyak Rahasia Kenapa Berkuda Disunnahkan, Ini di Antaranya!

Bahkan, ada legenda yang menyebutkan bahwa Peg Entwistle pernah melompat dari puncak huruf ‘H’ pada tahun 1932. Di saat ia mampu mewujudkan impiannya sebagai bintang film. Menurut pemberitaan LA Times, pejalan kaki menemukan tubuhnya di dasar jurang di bawahnya. Saat itu ia sedang memegang sebuah tulisan panjang di tangannya.

Ironisnya, sebuah surat pemberitahuan bahwa Entwistle berhasil masuk sekolah akting Bliss-Hayden tiba beberapa hari setelah kematiannya. Sekolah ini diperuntukkan khusus bagi mereka yang ingin mempelajari peran sebagai seorang wanita muda yang bunuh diri.