Metro  

Peduli Bayi Derita Hidrosefalus, Andre Rosiade Bantu Biaya Pengobatan

“Terima kasih pak Andre Rosiade yang telah memberikan bantuan kepada kami. Semoga bapak sehat selalu dan sukses dalam menjalankan tugas sehari-hari. Doakan anak kami sembuh,” ungkapnya haru.

Bantuan dari Ketua DPD Partai Gerindra Sumbar, Andre Rosiade itu diserahkan langsung oleh Wakil Ketua DPD Gerindra Sumbar, Nurhaida, didampingi Wakil Sekretaris DPD Gerindra Sumbar, Zulkifli, dan Wakil Bendahara DPD Gerindra Sumbar, Rina Shintya.

Sementara PSM Batipuh Panjang, Mariani Windasari mengatakan, awalnya pihaknya mengetahui ada keluarga kurang mampu. Lalu ada anaknya menderita hidrosefalus. Kemudian pihaknya langsung mengecek ke lokasi.

Baca Juga :  KPK Panggil Mendag Enggartiasto Terkait Kasus Bowo Sidik

Ternyata, kata Mariani, keluarga Sri dan Fajri ini tidak masuk dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). Dengan alasan itu keluarga di Parak Buruk ini belum bisa mendapatkan JKN atau KIS dari BPJS Kesehatan.

“Alhamdulillah, sekarang sudah diurus Karang Taruna dan bisa masuk dalam BPJS mandiri,” sebut Mariani.

Keprihatinan itu juga dirasakan oleh Sekretaris Pengurus Daerah Perempuan Indonesia Raya (Pira), Nurhida terhadap kondisi M Hanif Zulfa, anak pasangan Sri Wahyuni dan Fajri Zulfa.