Sekjen PKS Mardani Ali Sera menyebut tagar Ganti Presiden 2019 tidak akan bergema kalau masyarakat puas dengan pemerintahan sekarang. Dia mengatakan kalau pemerintah berhasil menunaikan janjinya atau mencapai target, maka tagar itu tidak akan membesar.
“Ini bagian dari kebebasan berekspresi dan kita anggap ini sebagai peringatan kepada pemerintah untuk bekerja sebaik-baiknya,” kata Mardani di Gedung DPR, Senin (9/4).
“Justru ini pendidikan yang baik bagi publik. Bahwa pemimpin yang baik itu bukan blusukan saja, bukan masuk gorong-gorong, bukan yang tampilannya sederhana, tapi pemimpin yang kapabel dan berintegritas,” ujarnya. (arn)
Baca Juga:
Gerakan #2019GantiPresiden Sah Secara Hukum tapi Ditakuti Petahana
PKS: Mayoritas Masyarakat Ingin Presiden Baru Tahun 2019
Bawaslu RI Menyebutkan ada Tiga Provinsi di Indonesia yang Rawan Konflik Saat Pilkada 2017