Andi Arief Sarankan Prabowo Boikot Pilpres

kabarin.co – Wasekjen Partai Demokrat, Andi Arief, kembali menulis cuitan di akun twitternya @AndiArief. Ia merasa ada kejanggalan dalam pemilu. Ia mengusulkan pada calon presiden no urut 02 Prabowo Subianto agar bertanya pada rakyat apakah harus terus mengikuti pilpres ini.

“Usul saya buat Pak Prabowo untuk berpidato di hadapan rakyat dan bertanya: Apakah saya harus terus mengikuti pilpres dengan keanehan yang tersistimatis ini?” cuit Andi, Senin 7 Januari 2019.

Baca Juga :  PNS DKI Upacara 17 Agustus di Pulau Reklamasi, PSI: Anies Munafik

Andi Arief Sarankan Prabowo Boikot Pilpres

Ia mempertanyakan apakah Jokowi bisa menang bila Prabowo memboikot pemilu. Karena, ia merasakan ada keanehan sistematis dalam pemilu.

“Kalau Pak Prabowo menggunakan hak boikot pemilu dengan alasan keanehan yang tersistematis, memangnya Pak Jokowi bisa menjadi presiden untuk kedua kalinya?” katanya.

Menurutnya, kalah pilpres lantaran keanehan yang sistematis tentu menyakitkan. Pasalnya, ia menganggap tak ada celah bagi yang dicurangi menjadi presiden.

Baca Juga :  Alumni 212 Tolak Capres-Cawapres Versi GNPF

“Kalah pilpres karena keanehan yang sistematis cukup menyakitkan. Meski bisa muncul people power atau protes hasil dan legitimasi pemilu, namun tidak ada celah bagi yang dicurangi untuk otomatis menjadi presiden,” kata Andi. (epr/viv)