Diperiksa Polisi Terkait Kasus Makar, Amien Rais Bawa Buku ‘Jokowi People Power’

kabarin.co – Jakarta, Ketua Dewan Kehormatan Partai Amanat Rakyat (PAN) Amien Rais diperiksa penyidik Polda Metro Jaya terkait kasus dugaan makar dengan tersangka Eggi Sudjana. Memenuhi panggilan polisi, Amien Rais membawa buku berjudul ‘Jokowi People Power’.

Amien tiba di gedung Direktorat Reskrimum Polda Metro Jaya pada pukul 11.39 WIB, Jumat (24/5/2019). Menjelang salat Jumat, ia keluar dari ruang penyidik.

Baca Juga :  Presiden Jokowi Diminta Menasehati Ketum Hanura OSO yang Ngotot Nyalon DPD

Diperiksa Polisi Terkait Kasus Makar, Amien Rais Bawa Buku ‘Jokowi People Power’

Amien kemudian menuju Masjid Al-Kautsar Polda Metro Jaya untuk menjalankan salat Jumat. Dia bersama beberapa orang tim kuasa hukum.

Saat keluar dari ruang penyidik, Amien memperlihatkan buku berjudul ‘Jokowi People Power’. Buku itu terus ia pegang selama berjalan ke masjid.

Baca Juga :  PA 212 Kecewa Pertemuan Prabowo-Jokowi, Gerindra: Enggak Ada Alasannya!

Tapi Amien tidak memberikan tanggapan ketika ditanya wartawan.

“Nanti-nanti ya, mau Jumatan dulu, lebih penting Allah,” ucap Amien.

Amien memenuhi panggilan polisi sekitar pukul 10.27 WIB. Amien akan dimintai keterangan terkait pernyataan ‘people power’ yang disampaikan tersangka Eggi Sudjana.