kabarin.co – Jakarta, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Wiranto mengapresiasi sikap calon presiden Prabowo Subianto, yang meminta tidak ada aksi yang menggunakan kekerasan. Hal tersebut diungkapkannya dalam video yang diterima Liputan6.com.
Dalam video tersebut, Wiranto tampak berbincang dengan stafnya saat sahur, di kediamannya Jumat (24/5/2019).
Wiranto: Jika Ada Aksi Lagi, Prabowo Bertanggung Jawab Hentikan
“Itu bagus itu, pernyataan beliau. Kan kira-kira bunyinya bahwa beliau menghendaki agar pendukungnya, pengikutnya itu sabar, kemudian menghentikan segala tindakan kekerasan. Bahwa aksi damai pun sementara itu dihentikan, taat hukum, kemudian juga mengajak aparat keamanan supaya bertindak arif,” kata Wiranto dalam video tersebut.
“Kalau itu dilaksanakan, saya hormat betul kepada beliau,” jelas Wiranto.
Wiranto pun menekankan, jika ada aksi yang sama hari ini, yang paling bertanggung jawab adalah Prabowo sebagai pemimpin.
“Kita lihat nanti kalau seandainya masih ada niatan dari para pendukungnya, pengikutnya untuk melakukan aksi-aksi yang anarkis seperti yang terjadi kemarin itu, yang paling bertanggungjawab untuk menghentikan itu hanya sang pemimpin, Pak Prabowo sendiri,” kata Wiranto.
Wiranto juga berharap para pendukungnya mematuhi diinstruksikan Pak Prabowo.
Menurutnya, di bulan ramadan ini umat islam dapat menciptakan suasana damai dan tenang.
“Mari kita doakan kepada Allah SWT agar yang terjadi adalah yang terbaik untuk bangsa Indonesia. Itu kita harapkan semua,” pungkasnya. (epr/lip)
Baca Juga:
Wiranto Sebut Perusuh di Aksi 22 Mei Preman Bertato yang Dibayar