Airlangga Tunjuk Bamsoet Jadi Wakil Ketua Umum Golkar

Melki menyatakan, Airlangga akan mengajak kader-kader terbaik untuk membesarkan partai beringin. Selain untuk persatuan di internal Golkar, kata dia, hal ini juga demi memajukan pemerintahan.

Kendati demikian, Melki enggan menjelaskan secara rinci siapa Bamsoet yang akan masuk dalam struktur kepengurusan. Dia menyiratkan bahwa struktur keseluruhan belum rampung.

“Sementara berporses. Formatur lagi rampungkan struktur keseluruhan DPP Partai Golkar,” ujar Melki.

Baca Juga :  Pimpinan MPR Ungkap Ada Usul Masa Jabatan Presiden 3 Periode

Dalam menyusun kepengurusan, Airlangga dibantu oleh Melki, Zainudin Amali, Ahmad Doli Kurnia, serta Ilham Permana. Mereka masing-masing mewakili kepengurusan daerah Golkar dari daerah Indonesia timur, tengah, dan barat, serta ormas sayap Partai Golkar.

Airlangga mengklaim Bamsoet sudah bersedia menjadi wakil ketua umum. Dia berujar akan mengumumkan struktur kepengurusan pada 15 Januari 2020.

Baca Juga :  Jokowi Minta Pengesahan RKUHP Ditunda, Fahri Hamzah: Sudah Terlambat

“Salah satunya Pak Bamsoet (waketum). Bukan kandidat tapi sudah diputuskan,” kata Airlangga kepada wartawan di Istana Negara, Jakarta, Selasa, 10 Desember 2019. (epr/tem)