Jokowi Lantik Pimpinan Baru KPK Hari Ini

kabarin.co – Jakarta, Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan melantik pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) periode 2019-2023, di Istana Negara, Jakarta, Jumat (20/12).

Pimpinan KPK terpilih yang akan dilantik adalah Komjen Pol Firli Bahuri, Alexander Marwata, Lili Pintauli Siregar, Nawawi Pomolango, dan Nurul Ghufron.

Jokowi Lantik Pimpinan Baru KPK Hari Ini

Wakil Ketua KPK, Laode M Syarif sebelumnya menyebut seluruh pimpinan KPK periode 2015-2019 atau jilid IV akan menghadiri acara pelantikan pimpinan KPK baru di Istana Negara, Jakarta Pusat.

Baca Juga :  BNPB Prediksi 2.500 Bencana Akan Terjadi di Tahun 2019

Seluruh Komisioner jilid IV akan jalan bersama pimpinan jilid V dari Gedung KPK ke Istana Negara. Setelah menghadiri pelantikan, lanjuta Syarif, seluruh pimpinan lama maupun baru akan kembali ke Gedung Merah Putih KPK.

“Iya kami bareng-bareng ke Istana. Dari kantor (Gedung KPK-red). Dari Istana kembali lagi untuk sertijab (serah terima jabatan),” ucap Syarif di Gedung Pusat Edukasi Antikorupsi, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis 19 Desember 2019.