Ridwan Kamil Kerahkan Helikopter BNPB Untuk Evakuasi Korban Gempa Cianjur

Kabarin.co – Pencarian korban gempa Cianjur magnitudo 5,6 terus dilakukan oleh petugas gabungan, Selasa (22/11/2022).

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menegaskan, pencarian korban akan dimaksimalkan, salah satunya dengan mengerahkan helikopter milik BNPB.

“Seluruh infrastruktur sudah datang. Evakuasi akan kami mulai Selasa (22/11) pagi, dengan beberapa helikopter dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) yang siap membantu,” kata Ridwan Kamil saat konfrensi pers di Pendopo Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Senin (21/11/2022) malam.

Baca Juga :  Peduli Korban Gempa Cianjur, Pemprov Sumbar Bakal Kirim Rendang

Gempa M 5,6 di Cianjur membuat ribuan rumah warga rusak. Data sementara menyebutkan, ada 2.345 unit rumah rusak.

Wilayah yang terparah terdampak gempa adalah di Kecamatan Cugenang.

“Seluruh infrastruktur evakuasi sudah berdatangan, alat berat dari TNI sudah disiapkan, TNI-Polri sudah siap, dapur umum sudah siap, akan dihadirkan di titik pengungsian,” kata Ridwan Kamil di Pendopo Cianjur, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Senin.

Baca Juga :  Guru di Bekasi Dipecat Gara-Gara Pilih Ridwan Kamil

Posko pengungsian

Sementara itu, untuk menangani para korban gempa, ada 14 posko pengungsian didirikan.