Ryamizard Memastikan Tiga Sandera Abu Sayyaf Asal NTT Telah Dibebaskan

“MNLF banyak berperan karena mereka orang sana dan tahu betul medan, kira-kira tempat pelarian atau tempat persembunyian,” ucapnya.

Dia pun mengatakan kondisi ketiga WNI sehat dan segera dipulangkan ke Indonesia secepatnya. “Tadi sudah diperiksa kesehatannya. Pemulangan bergantung pada Kementerian Luar Negeri, tapi saya minta secepatnya,” tuturnya.

Dikutip dari kantor berita Reuters, Ahad kemarin, juru bicara Komando Militer Mindanao Barat, Filipina, Mayor Filemon Tan, menyatakan pembebasan tiga WNI itu hanya berselang beberapa jam setelah bebasnya sandera asal Norwegia, Kjartan Sekkingstad.

Baca Juga :  Mbah Moen Meninggal Dunia di Makkah

Dia tak merinci proses pengembalian para sandera tapi menegaskan bahwa pembebasan itu merupakan hasil rangkaian operasi yang digelar pasukan militer Filipina secara intensif.(tem)

Baca Juga:

3 WNI yang Disandera Abu Sayyaf Di Kembalikan Ke Indonesia

Abu Sayyaf Beri Deadline Kepada Pemerintah Indonesia untuk Menebus WNI yang Disandera

Panglima TNI Benarkan Dua Sandera Abu Sayyaf Lolos