Detik-detik Pesawat Hantam Landasan di Bandara Banyuwangi Hingga Terbakar

kabarin.co –Mandiri Utama Flight Academy (MUFA), sekolah penerbangan yang mengalami musibah pesawat mendararat darurat hingga kecelakaan (crash landing) di Bandara Blimbingsari Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, menyampaikan keterangan tentang insiden itu.

Selain soal kondisi korban, dijelaskan pula detik-detik pesawat menghantam landasan hingga terbakar. Direktur MUFA, Dhany Rachman, menjelaskan bahwa pesawat nahas itu diterbangkan sendirian oleh siswa akademi tersebut bernama Regina Marthalia.

Baca Juga :  Pesawat Alami Insiden Kebakaran, Tim Arab Saudi Mendarat dengan Selamat 

Di akademi itu, Regina tercatat memiliki pengalaman terbang 33 jam. Mulanya, pesawat jenis 172 S itu berhasil terbang secara sempurna. Tapi mengalami crash landing atau mengalami insiden saat melakukan pendaratan di Bandara Blimbingsari pada pukul 10.00 WIB, Senin, 16 Januari 2017.

Dhany menjelaskan, saat proses mendarat pesawat mengalami ballooning atau mengambang kembali. Dalam istilah penerbangan, biasanya ballooning terjadi karena pendaratan terlalu keras atau kecepatan pesawat masih tinggi, bisa pula karena pertimbangan keamanan.