kabarin.co – Harry Kane menjadi pencetak gol tunggal saat Tottenham Hotspur menang 1-0 atas Crystal Palace pada pertandingan pekan ke-28 Liga Inggris di Stadion Selhurst Park, London, Inggris, Minggu (25/2).
Tottenham Hotspur harus menunggu hingga menit ke-88 untuk bisa menjebol gawang Crystal Palace setelah Harry Kane menyambar umpan Christian Eriksen.
Satu gol tersebut menggenapkan koleksi Kane menjadi 35 gol di semua ajang kompetisi pada musim 2017-2018. Jumlah tersebut sama dengan jumlah gol yang dia cetak sepanjang musim 2016-2017, seperti dilansir BolaSport.com dari Squawka.
Artinya, Kane punya peluang besar mengakhiri musim 2017-2018 dengan catatan lebih banyak dari 35 gol, yang berarti dia akan memecahkan rekornya sendiri. Kane juga sudah mencetak 20 gol dari 15 pertandingan tandang Tottenham yang dia jalani.
Dengan hasil ini, Tottenham menempati peringkat empat dengan 55 poin. Sedangkan Palace semakin dekat dengan zona degradasi dengan 27 poin dari 28 laga.
Menit 20, Palace mendapatkan peluang melalui Alexander Sorloth. Sundulan Sorloth memanfaatkan umpan Andros Townsend masih bisa diamankan pemain Tottenham.