Kisah Ikram Algiffari Kiper Muda Indonesia: Dari Kiper Tarkam Ke Timnas Indonesia U-16

Berkat kerja kerasnya, Ikram berhasil masuk skuat utama timnas, yang akan tampil di Piala AFF U-16 Championship dan kualifikasi Piala Asia 2022.

Ikram, akan bersaing dengan dua kompatriotnya, Andhika Putra Setiawan (Madura United) dan M. Ridho Pratama Supita (PSSA Asahan), untuk jadi kiper utama.

Secara postur, Ikram lebih unggul dari dua rekannya tersebut. Dengan tinggi 180 cm, Ikram jauh melebihi standar kiper versi Bima Sakti, yakni diatas 170 cm.

Baca Juga :  Dinilai Cacat Aturan, Ninik Mamak Tolak Hasil Musda Porbbi Padang Pariaman

“Jika di beri kesempatan jadi pilihan utama, siap memberikan yang terbaik bagi tim Garuda Asia” Ungkapnya

Semua keputusan tetap ada di tangan pelatih, sesuai dengan kebutuhan tim. Ikram sendiri siap tampil all out, kalau di beri kepercayaan mengawal gawang timnas.

Berikut Biodata sejumlah Prestasi Ikram:

 

Nama Lengkap: Ikram Algiffari
Tanggal Lahir: 6 Januari 2006
Tempat Lahir: Tarusan, Pesisir Selatan, Sumatra Barat
Tinggi : 180 Cm
Berat: 72 Kg
Kiper Favorit: Alisson Becker (Internasional) dan Teja Paku Alam (Lokal)

Baca Juga :  Ketum Parpol Berlomba Untuk Jadi Cawapres Prabowo atau Jokowi

Karir Klub
-SSB Remaja Tarusan (2016)
-SSB Batuang Taba (2017)
-Semen Padang U-14 (2017)
-PPLP Sumbar (2021-Sampai Sekarang)
-PSP U-15 (2021)