Torehan Tinta Emas Max Verstappen di Ajang Balap F1

kabarin.co – Hari ini, ahad (15/5) anda menjadi saksi dari sejarah baru yang tercipta di sirkuit Catalunya, Barcelona Spanyol, ketika Max Verstappen mencatat dirinya dengan tinta emas sebagai pembalap termuda F1 yang memenangi balap mobil di ajang paling bergengsi di seluruh jagat.

Apakah betul sudah muncul seorang bintang baru di sirkuit Catalunia, Spanyol? Max Verstappen yang ayahnya mantan pembalap F1 taun 1990an, baru berusia 18 ketika ia memenangkan balapnya hari ini, ahad (15/5).

Baca Juga :  PT Damarindo Mandiri Siap Melayani Kebutuhan Jasa Keamanan dan OutSourcing dengan Pengalaman 14 Tahun

Patut diingat bahwa Verstappen sendiri belum pernah mendapatkan podium sepanjang kariernya, dan ia memutus track record tersebut dengan sebuah kemenangan.

Verstappen sendiri dikenal sebagai pembalap agresif yang senang melakukan overtake, tapi di balapan kali ini ia menunjukkan kedewasaannya dalam bertahan dan merawat ban hingga ke garis akhir.

Ya, luar biasa, kita baru saja menyaksikan bagaimana ‘anak kemaren sore’ Max Verstappen mencatatkan torehan sensasional. Pembalap yang baru saja dipromosikan oleh Red Bull untuk menggantikan posisi Daniil Kvyat dan ia menjawab keraguan dengan sempurna.