Persela Lamongan vs Semen Padang, Berharap Gajayana Bersahabat

Sepakbola9 Views

Kabarin.co – Duel sengit bakal tersaji di Stadion Gajayana Malang, Sabtu (8/10) sore ini, ketika Persela Lamongan menjamu Semen Padang FC di pekan ke-22 Indonesia Soccer Championship (ISC) A.

Ini duel dua tim yang yang sama-sama punya alasan kuat untuk mendapatkan kemenangan. Persela sebagai tuan rumah haus kemenangan, karena saat ini masih terpuruk di posisi juru kunci. Sedangkan Semen Padang masih mecari kemenangan pertama di laga tandang.

Pelatih Persela, Aji Santoso mengatakan, dirinya tak ingin terpengaruh dengan catatan buruk Semen Padang kala melakoni laga tandang, dan meminta anak asuhnya tetap waspada.

Hingga pekan ke-21, Semen Padang belum pernah sekalipun memetik kemenangan. Dari 11 laga tandang yang dijalani, tim Kabau Sirah hanya mendapatkan tiga hasil imbang. Kendati demikian, Aji tak mau terpengaruh dengan kondisi itu.

bola

“Rekor away Semen Padang memang tidak bagus, tapi itu bukan keuntungan buat kami. Mereka tentunya akan berusaha untuk mendapatkan kemenangan di luar kandang pertama kalinya. Motivasi ini yang harus diwaspadai, karena mereka akan main ngotot,” tutur Aji.

Aji mengakui tidak mudah untuk membangkitkan motivasi pemain setelah menelan kekalahan telak dari Persipura Jayapura di laga sebelumnya. Namun ia menyakini anak asuhnya akan bangkit di pertandingan nanti.

“Saya sudah instruksikan kepada para pemain untuk tetap fight. Saya ingin mental pemain Persela bisa lebih baik lagi. Pertandingan ini sangat penting untuk kami agar keluar dari posisi tidak nyaman,” kata Aji.

Di lain pihak, pelatih Semen Padang Nilmaizar mengindikasikan bakal meladeni permainan terbuka yang kemungkinan diusung Persela. Nil pun tidak khawatir dengan absennya kiper utama Jandia Eka Putra, dan telah menyiapkan Rivki Mokodompit sebagai penggantinya.

Nil juga lega, karena Cassio De Jesus ke jantung pertahanan Semen Padang, serta gelandang bertahan Rudi setelah menjalani sanksi akumulasi kartu. Selain itu, tidak dipanggilnya Irsyad Maulana ke timnas Indonesia memberikan keuntungan tersendiri, karena lini tengah akan lebih solid.

“Kami akan tetap bermain terbuka, karena kami juga tak ingin dikurung permainan Persela. Kami akan berusaha memberikan perlawanan terbaik. Pertandingan ini akan menarik, karena Persela juga akan bermain ngotot,” ujar Nil.

Mantan arsitek timnas Indonesia menambahkan, Semen Padang tidak akan lelah memburu kemenangan tandang perdana. Nil berharap kebuntuan itu bisa dipecahkan saat bermain di Gajayana.

“Sampai saat ini kami masih terus mencari hasil terbaik di pertandingan away, termasuk melawan Persela. Mudah-mudahan Gajayana bersahabat dan pintu kemenangan terbuka di sana,”pungkas Nil.(goal)

Prakiraan susunan pemain
Persela: Choirul Huda; Samsul Arifin, Paulo Eduardo, Aang Suparman, Eki Taufik, Agung Pribadi, Choi Hyun Yeon, Hedipo Gustavo, Dendi Sulistyawan, Ivan Carlos.

Semen Padang: Rivki Mokodompit; Novan Setya Sasongko, Cassio de Jesus, Handi Ramadhan, Hengki Ardiles, Lee Kil Hoon, Riko Simanjuntak, Muamer Svraka, Irsyad Maulana, M Nur Iskandar, Marcel Sacramento.