Sejarah Tercipta! Untuk Pertama Kalinya Pemain Sepakbola Mendapat Kartu Hijau

Kabarin.co – Sejarah tercipta di Italia pekan ini setelah penyerang Vicenza Cristian Galano menerima kartu hijau pertama sepanjang sejarah.

Pengelola kompetisi Serie B Italia telah mengumumkan tentang penerapan kartu hijau di awal musim ini. Kartu hijau diberikan sebagai penghargaan kepada pemain yang menjunjung tinggi sportivitas atau fair play.

Pada Selasa (4/10) untuk pertama kalinya kebijakan baru tersebut dilaksanakan. Di laga pekan ketujuh Serie B antara Vicenza kontra Virtus Enella yang berlangsung Sabtu (1/10) Galano mengakui bola tidak mengenai bek lawan sehingga keputusan wasit Marco Maniardi berubah dari sepak pojok menjadi tendangan gawang.

Kartu hijau hanya bersifat simbolis, kartu berwarna hijau tidak benar-benar dikeluarkan secara langsung di lapangan. Keputusan memberikan kartu hijau dilakukan setelah laga usai.

Di awal musim ini Pengelola kompetisi kasta kedua Liga Italia mengumumkan pemain yang paling banyak mendapat kartu hijau akan mendapatkan sebuah penghargaan di akhir musim.

Presiden Serie B Andrea Bodi mengungkapkan kartu hijau memang hanya bersifat simbolis tapi itu bisa membantu mempromosikan citra kompetisi divisi dua Italia tersebut menjadi lebih positif. Sebab beberapa tahun terakhir kompetisi tersebut diramaikan dengan skandal pengaturan skor.

“Ini adalah penghargaan yang bersifat simbolis, ini memang sangat simpel, yang terpenting adalah mampu menunjukkan seorang profesional melakukan hal yang patut dicontoh,” ujar Abodi seperti dikutip dari Goal Internasional.(goal)

Berita Terbaru