Toyota Rilis Etios Platinum Edisi Terbatas, Yuk Intip Perubahannya!

kabarin.co – Jakarta, Toyota Kirloskar, pabrikan Toyota di India meluncurkan Etios Platinum Limited Edition baru. Toyota Etios Platinum Limited Edition yang baru ditawarkan pada VX. Varian bensin dari Etios Platinum Limited Edition dihargai Rs 7,84 lakh atau sekitar Rp 165 juta.

Toyota Etios Platinum Limited Edition yang baru mendapatkan beberapa fitur premium dibandingkan dengan model reguler. Etios Platinum Limited Edition menampilkan warna baru, fitur infotainment tambahan dan jok kursi dengan dual tone.

Baca Juga :  5 Mobil Baru yang Siap Meluncur di 2019

Toyota Rilis Etios Platinum Edisi Terbatas, Yuk Intip Perubahannya!

Toyota Etios Platinum Limited Edition ditawarkan dengan pilihan warna Phantom Brown yang baru dan Pearl White seperti pada model standar. Tidak ada perubahan pada desain eksterior atau interior mobil saat hatchback tersebut mengalami minor change pada 2017. Interior dari Toyota Etios Platinum Limited Edition menampilkan jok dual-tone baru yang sesuai dengan warna eksterior dan sandaran tangan dengan pola baru.

Baca Juga :  Bocor! Segini Harga Suzuki Jimny di Pasaran

Namun fitur andalan dari model edisi terbatas ini adalah penambahan sistem infotainment layar sentuh 6,8 inci. Sistem infotainment layar sentuh baru mendapat dukungan AUX, USB, Bluetooth, pengenalan suara dan remote control. Sayangnya, sistem infotainment belum mendukung Android Auto dan Apple CarPlay yang sebagian besar pesaingnya sudah tersedia pada model standar.