Dibekali Fitur Poni, Ini Spesifikasi dan Harga Nokia X5

kabarin.co – Jakarta, Nokia X5 awalnya dikabarkan meluncur pada 11 Juli. Informasi terbaru menyebutkan bahwa handset terbaru itu bakal diungkap pada 17 Juli.

Dilansir Bgr, Senin (16/7/2018), HMD Global mengeluarkan permintaan maaf, tetapi tidak benar-benar menyebutkan alasan di balik perubahan tanggal itu. Sesuai laporan GizChina, Nokia X5 akan diluncurkan di China pada 17 Juli.

banner 728x90

Dibekali Fitur Poni, Ini Spesifikasi dan Harga Nokia X5

Nokia X5 diharapkan akan dirilis sebagai Nokia 5.1 di pasar internasional, termasuk India. Bocoran informasi menunjukkan bahwa perangkat memiliki model dasar dengan storage 32GB dan RAM 3GB, dibanderol sekira Rp1,7 jutaan.

Sementara model yang lebih tinggi dengan storage 64GB dan RAM 6GB dibanderol sekira Rp2,1 jutaan.

Ponsel ini kabarnya hadir dengan layar 5,86 inci HD+ dengan rasio aspek 19:9, dan fitur notch atau poni di bagian atas. Perangkat diperkuat dengan chipset Qualcomm Snapdragon seri 600 atau MediaTek Helio P60.

Ponsel juga didukung dengan fitur dual kamera (13MP + 5MP) di bagian punggung, dan berjalan dengan sistem operasi Android 8.1 Oreo. (oke)

Baca Juga:

Nokia 8110 4G Diluncurkan, Ini Spesifikasi dan Harganya

Nokia 5 Edisi 2018 Segera Rilis?

Salip Nokia, Samsung Ikut Garap Smartphone Murah Meriah

5 Ponsel Nokia Jadul Bakal ‘Dihidupkan’ kembali, No 3 Miliki Kamera 41 MP

Nokia 8 Siap Dipasarkan di Indonesia, Ini Tanggal Rilisnya?

Mengintip Spesifikasi Nokia 7 Plus yang Bakal Segera Rilis

banner 728x90