Mobil Masa Depan VW Sedric, Tanpa Setir, Pedal & Kokpit

kabarin.co – JENEWA, Volkswagen (VW) memperkenalkan mobil konsep berteknologi otonom Sedric di ajang Geneva Motor Show di Swiss, Senin 6 Maret 2017.

Mobil bernama Sedric ini sudah mengaplikasikan teknologi full otonom sehingga penumpang tidak akan direpotkan untuk mengendalikan kendaraan layaknya kendaraan konvensional.

Sedric atau akronim dari ‘Self Driving Car’ dilengkapi dengan lima pemindai laser, tujuh kamera, serta beberapa sensor untuk mendukung kerja teknologi otonom.

Baca Juga :  Toyota Raize Resmi Meluncur di Jepang

Untuk mengoperasikan mobil otonom Level 5 ini sangat mudah. VW menggunakan kunci khusus yang diberi nama OneButton. Cukup menekan satu tombol selanjutnya penumpang tinggal memberikan perintah pada sistem kendaraan.

Lokasi tujuan cukup disampaikan secara lisan, termasuk jika ingin berhenti di jalan untuk beristirahat. Jika ingin menentukan rute sendiri, penumpang juga bisa menyampaikannya secara lisan. Setelah itu Sedric akan memberikan informasi mengenai perkiraan waktu tempat ke tujuan.

Baca Juga :  Meluncur Januari 2020, Begini Tampang Toyota Yaris Mesin Kencang Tanpa Kamuflase Luar Dalam

Sebagai mobil full otonom, jangan heran jika tidak ada perangkat setir serta pedal gas dan rem. Semua kendali diambil alih komputer. Mobil ini bisa menampung empat orang dengan konfigurasi posisi duduk saling berhadapan seperti di ruang tamu.. Dengan begitu penumpang bisa saling berinteraksi.