Pengembangan Mobil Listrik Jadi Fokus Bentley

kabarin.co – Frankfurt , Banyaknya produk-produk otomotif khususnya mobil yang beroperasi menggunakan listrik membuat perusahaan mobil asal Britania, Bentley mengikuti hal serupa dengan mengembangkan mobil listrik di bidangnya. Ya saat ini para perusahaan mobil di dunia berlomba-lomba dalam mengembangkan mobil berbasis listrik. Direktur Eksekutif Bentley Wolfgang Durheimer mengatakan bahwa Bentley di masa mendatang akan fokus pada pengembangan mobil listrik. Termasuk pengembangan terhadap model terbaru mereka, Continental GT dan Bentayga.

Baca Juga :  BMW Indonesia Rilis All New 320i Sport, Harga Rp849 Jutaan

Menurut Durheimer, generasi ketiga dari mobil-mobil tersebut, Continental GT dan Bentayga SUV, akan memiliki teknologi hybrid. ”Kemudian, semua model itu akan tersedia dalam teknologi all-electric,” tutur Durheimer kepada Car&Driver di sela-sela Pameran Otomotif Frankfurt, Jerman, seperti dikutip Carscoops.

Inovasi juga tidak dilakukan dalam pengembangan mobil listrik, tetapi juga mengembangkan tipe-tipe lainnya seperti coupe dan lone-wheelbase dalam penerapannya di Bentley. ”Sebagai tambahan, Continental GT juga akan mengeluarkan tipe baru, yaitu memiliki empat pintu. Model ini bisa disebut Continental Type R,” tutur Durheimer, yang juga merupakan petinggi di perusahaan otomotif, Bugatti.