Metro  

Resmikan Pesantren Ma’had Al Afaf Gubernur Mahyeldi : Buah Manis Dari Kerjasama Pemprov Sumbar dengan Pemerintah Kuwait

PasBar, kabarin.co – Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi Ansharullah mengaku bersyukur, kerjasama dan hubungan harmonis yang selama ini dijalin oleh Pemerintah Provinsi Sumatera Barat (Pemprov Sumbar) dengan Pemerintah Kuwait mulai berbuah manis. Gubernur menyebut, salah satu bukti nyata dari itu adalah dengan terbangunnya pesantren SMP/SMA Tahfizh Al Qur’An An-Naajiya Ma’Had Al Afaf di Sumbar.

Baca Juga :  Gubernur Sumbar Mahyeldi: Tingginya Minat Masuk Ponpes dan Boarding School Harus Diimbangi Pengawasan Ketat

“Kita bersyukur, hari ini proses pembangunan telah selesai dan siap beroperasional. Itu juga berarti, kerjasama yang selama ini kita jalin dengan Pemerintah Kuwait, telah menunjukkan hasil yang nyata,” kata Gubernur Mahyeldi.

Hal tersebut disampaikan Gubernur saat meresmikan Bangunan pesantren SMP/SMA Tahfizh Al Qur’An An-Naajiya Ma’Had Al Afaf di Jorong Ophir Kecamatan Luhak Nan Duo, Kabupaten Pasaman Barat, Rabu (23/08/2023).

Baca Juga :  Pemprov Sumbar Minta Pertamina Penuhi Kebutuhan BBM Subsidi di Sumbar

Mahyeldi berharap, pesantren ini bisa terus bertumbuh sehingga dapat mempermudah upaya pemprov dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia agamis, sehat, berpengetahuan, terampil dan berdaya saing di Sumbar.