Padang, kabarin.co – Wali Kota Padang mendapat kunjungan dari Deputi Bisnis PT Pegadaian Area Padang Tumiyem beserta Kepala Humas Alhafiesh di ruang kerjanya, Balaikota, Selasa (31/10/2023).
Selain membawa kabar baik, kedatangan Deputi Bisnis PT Pegadaian Area Padang ini juga membawa dua botol besar kopi khas Gade.
Kopi latte atau kopi susu khas Gade merupakan kafe kopi yang dirintis PT Pegadaian. Kafe dengan nama “The Gade Coffee And Gold” itu tersebar di sejumlah daerah di Indonesia.
Di Kota Padang sendiri, terlerak di depan pintu masuk kantor PT Pegadaian di jalan Proklamasi. Kafe ini punya minuman kopi yang enak sehingga menjadi tempat yang selalu ditongkrongi sejumlah anak muda.
Di ruang kerjanya, Wali Kota Padang mengajak seluruh tamu untuk menyerut kopi latte khas Gade. Nampak ikut menyicipi, Asisten I Edi Hasymi, Kabag Prokopim Imral Fauzi, Fungsional Prahum Diskominfo Charlie Ch. Legi, serta sejumlah staf pelaksana Diskominfo dan Bagian Prokopim.
“Kopinya enak, mantap,” ujar Hendri Septa.