AFC Ingin PSSI Tunjuk Orang Jadi Koordinator Wasit Di Setiap Asprov

kabarin.co – Kepala Departemen Wasit PSSI, Ngadimin Asri berencana akan menunjuk satu orang wasit untuk bertugas di setiap Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI yang ada.

Hal tersebut dilakukan supaya para pengadil lapangan Tanah Air dapat bersaing dengan wasit dari negara lain. Menurut Ngadimin keinginan tersebut terjadi setelah pihaknya mendapatkan masukan dari AFC.

Nantinya, setelah orang tersebut ditunjuk, federasi sepakbola Asia itu bakal menjalin komunikasi dengannya, untuk wasit-wasit yang ada di Indonesia. “AFC meminta agar PSSI menunjuk satu orang untuk menjadi tugas di setiap Asprov,” kata Ngadimin.

“Tugasnya nanti untuk mengembangkan potensi wasit di Indonesia agar bisa setara dengan wasit-wasit di Asia,” tambahnya.

Lebih lanjut, Ngadimin menuturkan kalau hal tersebut merupakan tugas yang tidak mudah. Namun, ia menyatakan pihaknya bakal sekuat tenaga untuk membuat kualitas wasit di Indonesia menjadi lebih baik lagi.

“Ini menjadi tanggung jawab Departemen Wasit PSSI bagaimana menciptakan wasit yang berkualitas di Indonesia,” ucapnya.(*)