Rey Utami Tulis Surat Permintaan Maaf ke Fairuz A Rafiq

kabarin.co – Jakarta, Setelah Pablo Benua dan Galih Ginanjar, kini giliran Rey Utami yang menyampaikan permohonan maaf kepada Fairuz A Rafiq terkait vlog ‘ikan asin’. Surat permintaan maaf yang ditujukan kepada Fairuz A Rafiq itu ditulis tangan oleh Rey Utami di balik penjara.

“Rey Utami tadi pagi menulis surat permintaan maaf dari balik tahanan,” kata kuasa hukum Rey Utami, M Burhanuddin, kepada detikcom, Rabu (31/7/2019).

Rey Utami Tulis Surat Permintaan Maaf ke Fairuz A Rafiq

“Rey Utami sudah lama mau nulis surat permintaan maaf. (Baru ditulis hari ini) mungkin karena kemarin ketemu anaknya,” ungkap Burhanuddin.

Baca Juga :  Geram Disindir 'Gede', Duo Semangka Sebut Rosa Meldianti Tak Beretika

Dalam surat itu, Rey menyampaikan permintaan maafnya kepada Fairuz dan seluruh wanita Indonesia. Rey mengaku tidak bermaksud melecehkan Fairuz dan para wanita dengan vlog ‘ikan asin’ tersebut.

“Apabila tindakan wawancara dalam konten YouTube tersebut telah melukai hati Ibu Fairuz Arafiq, sekali lagi saya memohon maaf yang sebesar-besarnya,” tulis Fairuz.