Toba Grand Fondo 2016 Serta Nuansa Pegunungan Asri yang Menyita Perhatian Turis

kabarin.co – Medan, Ajang touring sepeda jarak panjang, Toba Gran Fondo (TGF) yang bakal digelar 20-21 Agustus 2016  sukses menyita perhatian 238 rider dalam dan luar negeri. Menteri Pariwisata Arief Yahya rencananya akan hadir di acara TGF 2016 itu. Kebetulan waktunya berimpitan dengan Karnaval Kemerdekaan Pesona Danau Toba 2016, yang dilangsungkan di Balige dan Pantai Bebas.

Sport Event atau Sport Tourism itu cukup strategis digelar di destinasi wisata prioritas seperti Danau Toba ini. Sebab, 60 persen dari mereka yang datang, akan datang kembali ke Danau Toba. Angka itu sudah sudah disurvey dan cukup akurat,” kata Arief Yahya.

Baca Juga :  Majukan Persepakbolaan Indonesia, Divif 2 Kostrad Gelar Turnamen Sepak Bola U15

Ratusan rider dari berasal dari Malaysia, Singapura, Swiss, Filipina, Australia, Skotlandia, Amerika Serikat, Inggris, Spanyol, Jerman, Austria dan tuan rumah Indonesia dipastikan ikut ambil bagian di even jelajah sepeda mengitari Danau Toba dengan rute sejauh 200 km itu. Danau Toba dinilai sangat layak untuk dijelajahi dengan sepeda. Ada kaldera raksasa dari letusan gunung supervulkanik Toba yang bakal dilewati. Semua dibalut nuansa pegunungan dan pedesaan yang asri dengan hamparan pemandangan yang cantik. Hanya di kawasan ini, peserta bisa bersepeda, berolahraga dan berwisata sekaligus.