Gubernur Papua Barat Tuntut Wakil Wali Kota Malang Minta Maaf

kabarin.co – Jakarta, Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan mendesak Wakil Wali Kota Malang Sofyan Edi Jarwoko meminta maaf ke ke seluruh warga Papua. Permintaan maaf diminta menyusul pernyataan Sofyan pada Kamis (15/8) yang menyebut tak segan untuk memulangkan mahasiswa asal Papua ke daerah asalnya jika membikin ricuh.

Pernyataan Wakil Wali Kota Malang itu merespons aksi damai para aktivis Mahasiswa Papua dan Front Rakyat Indonesia for West Papua.

Gubernur Papua Barat Tuntut Wakil Wali Kota Malang Minta Maaf

“Sebagai Gubernur saya tidak terima (dengan pernyataan Wakil Wali Kota Malang), karena ini kan pejabat negara, mestinya tidak terjadi,” kata Dominggus dalam wawancara dengan CNNIndonesia TV, Senin (19/8).

Baca Juga :  Komentari Ratusan Petugas KPPS Meninggal, Dokter Ani Hasibuan Dipanggil Polisi

Sebelumnya Wakil Wali Kota Malang, Sofyan Edi Jarwoko mengancam akan memulangkan mahasiswa asal Papua ke daerah asalnya. Pernyataan ini dilontarkan Sofyan usai demo Aliansi Mahasiswa Papua dan Front Rakyat Indonesia for West Papua di Malang pada Kamis (15/8) berujung ricuh.

“Saya menyesalkan pernyataan Wakil Wali Kota Malang, saya berharap dia buat permohonan maaf ke rakyat Papua,” kata dia menegaskan.