Bupati Pasaman Benny Utama Saat Sedang Berdinas, Mampir di Warung Kecil, Selalu Akrab dengan Masyarakat

Bupati Pasaman Benny Utama memang dikenal merakyat. Banyak program pembangunan yang digeber di tangannya. Hasil dari pembangunan itu juga sudah dinikmati warga Pasaman. Meski fokus bekerja, mantan jaksa ini ternyata punya kebiasaan unik. Seperti apa?

 

 

RABU (8/6) jam menunjukkan pukul 17. 06. Bupati Benny bergegas keluar dari kantor Camat Bonjol. Ya, dia baru saja berdiskusi dengan tim penilai pilar-pilar sosial berprestasi tenaga kesejahteraan sosial kecamatan.

Baca Juga :  Pengoperasian Pelabuhan Patimban: Jangan Sampai Menggangu Mekanisme Pasar

Kabupaten Pasaman termasuk menjadi perwakilan dalam lomba penilaian itu. Wakil Pasaman berasal dari Kabupaten Bonjol, atas nama Yurnalis.

Bupati Benny mengapresiasi prestasi itu, karena masuk penilaian tingkat provinsi.

Usai kegiatan bupati berencana langsung ke kantor bupati di Lubuksikaping. Namun sebelum sampai di Lubuksikaping, mobil dinas bupati berhenti di Equator Bonjol.

Baca Juga :  Toba Grand Fondo 2016 Serta Nuansa Pegunungan Asri yang Menyita Perhatian Turis

Bupati turun dari mobil dan langsung menuju salah satu warung kecil di lokasi tersebut.

Pemilik warung tiba-tiba kaget, karena kedatangan orang nomor satu di Pasaman tersebut.