Veronica Tan Menangis Saat Bacakan Surat dari Ahok

kabarin.co – Jakarta, Dengan didampingi kuasa hukumnya, istri Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), Veronica Tan, sempat menangis saat membacakan surat yang dituliskan suaminya terkait pencabutan upaya banding.

Ia membacakan surat itu usai pihak keluarga bersama tim penasihat hukum Ahok memutuskan utuk tidak melanjutkan proses hukum atas vonis dua tahun penjara terhadap Ahok, dalam kasus penodaan agama.

Baca Juga :  Pra Peradilan Jonru Bentuk Perlawanan Hukum yang Sah

Veronica Tan Menangis Saat Bacakan Surat dari Ahok

Dengan terbata-bata Veronica membacakan surat yang ditulis tangan oleh Ahok itu.  Dalam suratnya, Ahok mengungkapkan sudah menerima putusan hakim sehingga ia dipenjara.

“Saya tahu tidak mudah bagi saudara menerima kenyataan seperti ini. Apalagi saya. Tetapi saya telah belajar mengampuni dengan terima semua ini,” kata Veronica membacakan selembar surat suaminya di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Selasa, 23 Mei 2017.

Baca Juga :  Kivlan Zein Mengaku Dipukul Dokter Kejaksaan, Ini Penjelasan RS Adhiyaksa

Veronoca menuturkan, dalam surat tersebut Ahok juga berterima kasih kepada seluruh pendukung dan relawannya yang sudah menyatakan aksi simpati usai dia ditahan. Lewat aksi lilin, karangan bunga dan doa para pendukung, ia meminta agar aksi turun ke jalan yang memintanya bebas tidak lagi dilakukan.