Politisi Golkar Nilai Hak Angket KPK Sengaja Dibentuk untuk Lindungi Setya Novanto

kabarin.co – Politisi Partai Golkar, Ahmad Doli Kurnia, menilai adanya Panitia Khusus Hak Angket untuk KPK sebenarnya bagian dari upaya melindungi Ketua DPR RI, Setya novanto, dalam skandal korupsi proyek kartu tanda penduduk elektronik atau e-KTP. Seperti diketahui kasus inisedang disidangkan  di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi dengan menyeret dua mantan pejabat Kementerian Dalam Negeri sebagai terdakwa.

Baca Juga :  PAN Dukung Peserta Tamasya Al Maidah Kawal TPS

“Dilihat dari pimpinan dan anggota Pansus Hak Angket KPK itu, semakin meyakinkan bahwa Pansus tersebut terindikasi kuat dipaksa untuk melindungi Setya Novanto dan orang-orang yang telah disebut terlibat dalam kasus mega skandal korupsi e-KTP,” kata Doli melalui pesan singkatnya pada Senin, 12 Juni 2017.

Politisi Golkar Nilai Hak Angket KPK Sengaja Dibentuk untuk Lindungi Setya Novanto

Doli menilai, Novanto berhasil membuat sistem pertahan diri dengan menarik isntitusi DPR berhadap-hadapan dengan KPK. Bahkan yang lebih parahnya lagi, untuk melawan KPK, Pansus Hak Angket KPK ini memakai uang rakyat sebesar Rp3,1 miliar.