Eks Sekjen Sebut Luis Milla Siap Negosiasi dengan PSSI

kabarin.co – Jakarta, Eks Sekjen PSSI Ade Wellington menuturkan Lusi Milla siap bernegoisasi dengan PSSI untuk bisa kembali menjadi pelatih Timnas Indonesia.

Rumor Luis Milla ingin kembali ke Tanah Air muncul karena terpuruknya Tim Merah Putih di Kualifikasi Piala Dunia 2022. Dalam empat pertandingan, Indonesia selalu menelan kekalahan.

Eks Sekjen Sebut Luis Milla Siap Negosiasi dengan PSSI

Suporter Timnas Indonesia baik yang menyaksikan langsung Skuat Garuda di stadion atau di dunia maya ingin pelatih Simon McMenemy pergi dari timnas.

Baca Juga :  Hujan Gol di Chonburi, Dipermak Australia U-16 Timnas Indonesia U-16 Tersingkir

Ade mengungkapkan dirinya sempat berbicara langsung dengan Milla, mantan pelatih Real Zaragoza itu sangat ingin kembali ke Timnas Indonesia.

Dia mengaku berkomunikasi dengan Milla saat mendampingi tim Danone Indonesia di Barcelona.

“Kami sering bertemu dan mengobrol mengenai apa saja tentang sepak bola, bahkan mengenai keluarga masing-masing,” ucap Ade kepada CNNIndonesia.com.

Baca Juga :  Kisah Perjalan Hidup Valentino Rossi di Abadikan Dalam Sebuah Film

Ade menjelaskan, salah satu faktor yang mendorong Milla ingin kembali melatih Timnas Indonesia adalah membantu sepak bola usia muda dan juga menyempurnakan kurikulum filanesia Indonesia.