Rilis 6 Februari, Ini Spesifikasi Realme C3

kabarin.co – Jakarta, Dalam hitungan hari ke depan, Realme akan menghadirkan ponsel terbarunya, C3. Meski belum resmi diperkenalkan ke publik, spek dari ponsel tersebut malah sudah bocor duluan.

Realme C3 akan jadi ponsel pertama yang merasakan antarmuka buatan Realme, di mana sebelumnya itu diperkenalkan di sela-sela peluncuran Realme X50 5G pada awal tahun ini.

Baca Juga :  Google Pixel 4 Resmi Meluncur, Ini Spesifikasi dan Harga

Rilis 6 Februari, Ini Spesifikasi Realme C3

Ponsel entry-level ini, dikutip dari GSMArena, Minggu (2/2/2020) akan diotaki system on chip Helio G70. Realme menyedia dua opsi memori untuk Realme C3, yakni RAM 3 GB/ROM 32 GB dan RAM 4GB/ROM 64 GB.

Kendati memiliki perbedaan dari memori, Realm C3 sama-sama mengusung layar seluas 6,5 inch dengan notch bergaya waterdrop. Adapun layar smartphone ini punya rasio 89,8%.

Baca Juga :  Update Baru WhatsApp Android Memungkinkan Modifikasi Huruf

Untuk mendukung kebutuhan foto, Realme C3 dibekali tiga kamera, di mana satu ditempatkan didepan dan dua kamera di belakang. Untuk kamera utama punya resolusi sensor 12MP, tetapi soal detailnya belum diketahui lebih lanjut.