Kemudian, untuk kameranya yaitu ada pada bagian depan berupa dual camera dengan fitur wide selfie dan live focus. Resolusinya 8MP dan 16 MP. Sementara, kamera belakangnya 16 MP dan dilengkapi mode panorama dan food. Kamera depan dan belakangnya sudah dilengkapi juga dengan fitur HDR, waktu foto, filter, quick launch, grid line, voice control, live stiker, mode beauty, mode malam, floating button kamera dan tag lokasi. Anda juga bisa merekam video dengan resolusi 1080p HD.
Lalu untuk performanya, smartphone ini menggunakan Samsung Exynos 7885 Octa-Core Processor. Sementara, memorinya yakni RAM 4 GB dan ruang penyimpanan sebesar 32/64 GB. Kemudian, dari sisi konektivitas, Samsung Galaxy A8 dilengkapi dengan koneksi LTE Cat.11, Wi-Fi, Bluetooth v5.0, ANT_, USB Type-C, NFC, dan Lokasi GPS. Kemudian, untuk slot kartunya, Anda juga bisa menambahkan kartu microSD sampai 256 GB pada smartphone ini.
Dalam beroperasi, Galaxy A8 mendukung sistem operasi Android 7.1.1 Nougat. Smartphone ini juga bisa tersambung ke TV secara wireless dengan Smart View. Keunggulan lainnya adalah water resistance atau tahan air. Lalu, untuk kapasitas baterainya yakni 3.000 mAh, yang mampu bertahan seharian. Ditambah lagi dengan fitur Fast Charging yang dimilikinya, Anda bisa ngecharge smartphone Anda dengan lebih cepat.