Metro  

Wamenkumham RI Temui Gubernur Mahyeldi untuk Susun RKUHP Restorative Justice

Padang, Kabarin.co- Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi Ansharullah menerima kunjungan Wakil Menteri Hukum dan HAM (Wamenkumham) RI beserta rombongan Forum Pimpinan Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) se Indonesia di Auditorium Gubernuran, Padang, Rabu (29/3/2023).

Menurut Wamenkumham, Edward Omar Sharif Hiareij pertemuan tersebut dalam rangka silaturahminya dengan Kepala Daerah setempat, menjelang pelaksanaan kegiatan sosialisasi RKUHP terkait Restorative Justice pada kamis (30/3) di Padang.

Baca Juga :  Dinilai Cacat Aturan, Ninik Mamak Tolak Hasil Musda Porbbi Padang Pariaman

“Dalam RKUHP tersebut kita akan mengakomodir kearifan lokal Sumbar tepatnya terkait hukum adat untuk menjadi Restorative Justice sebagai salah satu upaya untuk memulihkan keadilan ditengah masyarakat,”sebut Edward.

Lebih lanjut Edward menuturkan, salah satu penulis dari negara barat pernah menulis dalam bukunya, bahwa pola yang dipakai oleh Lembaga Kerapatan Adat Nagari (KAN) di Sumbar dalam penyelesaian berbagai permasalahan, merupakan implikasi nyata dari sebuah keadilan restoratif.

Baca Juga :  Gerindra Buka Pendaftaran Calon, Verry Mulyadi: Terbuka untuk Umum

“Tulisan tersebut membuat Saya tertarik hadir ke Sumbar, karena kita ingin melihat dan mendengar secara lansung seperti apa penerapan Restorative Justice yang dimaksud,”terangnya.