SBY Kampenyekan Prabowo-Sandiaga Maret, PKS: Jagoan Turun Belakangan

kabarin.co – Ketua DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mardani Ali Sera merespon pernyataan Partai Demokrat yang akan mulai mengampanyekan pasangan capres-cawapres nomor urut 02 Prabowo Subianto dan Sandiaga Salahuddin Uno pada Maret mendatang. Menurutnya, jadwal kampanye Demokrat itu sudah pas.

“Enggak mepet. Justru pas. Karena strategi kami full speed di Maret 2019,” kata Mardani pada wartawan, Senin (19/11).

Baca Juga :  Kritik Anggaran Mobil Baru Menteri Rp147 M, Roy Suryo: Lebih Baik Pakai Rental

SBY Kampenyekan Prabowo-Sandiaga Maret, PKS: Jagoan Turun Belakangan

Mardani menuturkan partai koalisi sudah mengatur ritme kampanye. Ritme itu, lanjutnya, sesuai dengan strategi yang dirumuskan.

“Pak SBY paham bahwa jagoan turun belakangan. Dan komunikasi kami jalan baik dengan Demokrat. Koalisi Prabowo Sandi belajar untuk mengatur ritme kampanye sesuai dengan strategi. Fokus sekarang membangun kekuatan pasukan darat dan teritori,” ungkapnya.

Baca Juga :  Eks 212 Deklarasi Dukung Jokowi-Ma'ruf

Sebelumnya, Partai Demokrat akan segera menepati janjinya kepada Gerindra untuk mengkampanyekan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno. Demokrat mengklaim memiliki cara khusus dan berbeda dengan partai koalisi lainnya dalam mengkampanyekan Prabowo-Sandiaga.