Hari Ini, Raja Salman Akan Bertemu Tokoh Lintas Agama

kabarin.co – Jakarta, Hari ini Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al-Saud dijadwalkan akan mengakhiri kegiatannya di Jakarta, Jumat (3/3/2017) sebelum melanjutkan rencana liburan di Bali.

Raja Salman dan Presiden Joko Widodo (Jokowi) rencananya akan bertemu dengan tokoh lintas agama di Hotel Raffles, Setia Budi, Jakarta Selatan. Kegiatan ini rencananya akan dilaksanakan pukul 14.15 WIB.

Baca Juga :  BJ Habibie Dirawat Intensif di RSPAD Gatot Soebroto

Jokowi dan Khatibul Haramain Kota Makkah dan Madinah ini juga rencannya akan menggelar jamuan minum teh bersama sebelum kegiatan bertemu tokoh lintas agama. Hotel Raffles sendiri dipilih oleh Raja Salman untuk menginap selama melakukan kegiatan di Jakarta.

Sebelumnya, Raja Salman di dampingi Pangeran Kerajaan Arab Saudi‎ menggelar pertemuan dengan puluhan tokoh ormas Islam. Pertemuan itu dilakukan di Istana Merdeka sebelum Raja Salman melakukan kegiatan penanaman pohon bersama Jokowi.

Baca Juga :  Ada Aksi Baitul Maqis, Kedubes AS Tutup

Dalam peretmuan tersebut, Raja Salman tidak membuka dialog lantaran kondisi Raja yang sudah sepuh. Raja berusia 81 tahun itu hanya memberikan kata pengantar bersama Jokowi dan dilanjutkan mendengarkan pendapat dari perwakilan tokoh ormas Islam.